Fadli Zon Tegaskan Dukungan DPR RI untuk Kemerdekaan Palestina

- Penulis

Jumat, 12 Juli 2024 - 19:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon dalam agenda pertemuan BKSAP DPR RI dengan Parlemen Malaysia yang dipimpin Syed Ibrahim selaku Ketua Kaukus Parlemen Malaysia untuk Palestina di Gedung Parlemen Malaysia, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (11/07/2024). Foto : Ist/Andri

i

Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon dalam agenda pertemuan BKSAP DPR RI dengan Parlemen Malaysia yang dipimpin Syed Ibrahim selaku Ketua Kaukus Parlemen Malaysia untuk Palestina di Gedung Parlemen Malaysia, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (11/07/2024). Foto : Ist/Andri

JAKARTA  – Di tengah kecaman dunia atas tindakan genosida Zionis Israel di Palestina, banyak negara belum mengakui Palestina sebagai negara merdeka.

Israel terus menduduki wilayah Palestina secara ilegal, melakukan berbagai pelanggaran hukum internasional.

Ketua BKSAP DPR RI, Fadli Zon, berkomitmen menggalang dukungan parlemen regional Asia Tenggara melalui lobi dan diplomasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fadli menegaskan ini dalam pertemuan BKSAP DPR RI dengan Parlemen Malaysia, yang dipimpin Syed Ibrahim, Ketua Kaukus Parlemen Malaysia untuk Palestina, di Gedung Parlemen Malaysia, Kuala Lumpur, Kamis (11/07/2024).

Dalam rilis yang diterima Parlementaria, Jumat (12/7/2024), Fadli menyatakan dukungan atas pembentukan.

“Parlemen Asia Tenggara untuk Kemerdekaan Palestina”.

“Menggalang dukungan internasional untuk kemerdekaan Palestina adalah tanggung jawab moral dan upaya memperjuangkan keadilan serta perdamaian dunia,” ujar Fadli Zon.

Baca Juga:  Indonesia Perluas Peluang Tenaga Kesehatan di Pasar Internasional

Fadli menyerukan agar parlemen Asia Tenggara bersatu mendukung Palestina menjadi anggota tetap PBB dan diakui sebagai negara merdeka.

Sebagai Wakil Presiden Liga Parlemen Dunia untuk Al-Quds dan Palestina, Fadli diharapkan mengoptimalkan diplomasi melalui lobi, kampanye, dan dialog untuk mendukung kemerdekaan Palestina.

BKSAP DPR RI aktif memperjuangkan kemerdekaan Palestina di forum internasional dan regional, seperti IPU, APA, dan AIPA.

Fadli Zon, politisi Fraksi Partai Gerindra, kerap mendesak negara-negara pendukung Israel menghentikan praktek standar ganda dan kemunafikan.

Menurut Fadli, tindakan Israel bertentangan dengan Piagam PBB yang bertujuan mewujudkan perdamaian dan keamanan internasional.

 

 

Berita Terkait

Prabowo Sambut Presiden Turki Erdogan di Jakarta, Awali Kunjungan Kenegaraan  
Presiden Prabowo Bahas Strategi Investasi Kendaraan Listrik dengan Menteri Investasi
Presiden Prabowo Bahas Kelanjutan Proyek IKN Bersama AHY dan Kementerian PU
Presiden Prabowo Tegaskan Dedikasi TNI-Polri untuk Bangsa  
Presiden Prabowo Pantau Kasus Penembakan WNI di Malaysia, Minta Investigasi Menyeluruh 
Sampah Menumpuk di Kapuk Usai Banjir, Tim Orange Bergerak Cepat
Capaian 100 Hari Mendikdasmen Abdul Mu’ti: Enam Program Prioritas Pendidikan  
DPR Dorong Solusi Atasi Krisis Gas di Kepulauan Riau, Termasuk Opsi Impor
Berita ini 17 kali dibaca
5 1 vote
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 00:47 WIB

Penandatanganan Pakta Integritas Manajemen Talenta di Banten, Dr. Nurdin: Optimalisasi SDM  

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:24 WIB

Refleksi Hari Pers Nasional, Jurnalis Tangerang Suarakan Kebebasan Pers

Senin, 10 Februari 2025 - 23:09 WIB

Aksi Unjuk Rasa BEM di Tangerang Diwarnai Pembakaran Spanduk HPN 2025  

Jumat, 7 Februari 2025 - 21:25 WIB

Jelang HPN 2025: Dr. Nurdin dan Forwat Laksanakan Jumat Berbagi untuk Anak Yatim Piatu

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:41 WIB

Presiden Prabowo Bahas Strategi Investasi Kendaraan Listrik dengan Menteri Investasi

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:16 WIB

Pokja Staf Ahli Kasad Kunjungi Korem 052/Wkr untuk Kajian Strategis

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:16 WIB

Revitalisasi Simpang Tiga Polsek Tigaraksa, Solusi Atasi Kemacetan  

Selasa, 4 Februari 2025 - 20:49 WIB

Camat Balaraja Soroti Krisis Sampah, Usulkan TPS Terpadu di Desa Tobat

Berita Terbaru