Mahasiswa dan Gangguan Kecemasan

- Penulis

Rabu, 3 Juli 2024 - 13:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mahasiswa dan Gangguan Kecemasan


Oleh : Yolanda Ruth Grecia Tambun
(Mahasiswa Progam Studi S1 Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang)

i

Mahasiswa dan Gangguan Kecemasan Oleh : Yolanda Ruth Grecia Tambun (Mahasiswa Progam Studi S1 Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang)

Mahasiswa dan Gangguan Kecemasan

Oleh : Yolanda Ruth Grecia Tambun
(Mahasiswa Progam Studi S1 Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang)

Gangguan kecemasan kini menjadi isu yang semakin mengkhawatirkan di kalangan mahasiswa. Prevalensi gangguan kecemasan di kalangan mahasiswa meningkat signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Hal itu dikarenakan mahasiswa mengalami adaptasi pada lingkungan baru juga beberapa tekanan akademik.

Mahasiswa semester awal mengalami tekanan yang lebih tinggi karena menghadapi perubahan adaptasi lingkungan dari masa SMA ke perkuliahan. Mahasiswa luar kota yang pindah untuk menempuh pendidikan juga menghadapi tantangan adaptasi. Lingkungan baru asing menimbulkan rasa kesepian dan tidak aman, yang pada akhirnya memicu kecemasan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, menghadapi tekanan akademik yang berat, seperti tugas berlebih, tugas kelompok menumpuk, ujian menegangkan, tuntutan mencapai prestasi tinggi dan harapan membanggakan orang tua.

Masalah keuangan juga menambah beban mental mereka, mengingat banyak mahasiswa harus bekerja sambil kuliah untuk memenuhi kebutuhan hidup. Maka dari itu mahasiswa harus bijak dalam membagi waktunya.

Solusi Gangguan Kecemasan Terhadap Mahasiswa

Solusi utama gangguan kecemasan pada mahasiswa dengan melakukan pendekatan holistik. Pertama, kampus harus memberi akses mudah untuk layanan konseling dan dukungan kesehatan mental. Kampus perlu menyediakan program edukasi yang membantu mahasiswa mengenali tanda-tanda kecemasan dan memberi mereka keterampilan untuk mengatasinya.

Kedua, penting untuk menenangkan diri sendiri dengan melakukan kegiatan relaksasi seperti meditasi. Lalu mengatur manajemen waktu dengan membuat jadwal harian yang efisien. Mahasiswa bisa melakukan kegiatan yang menjadi prioritas terlebih dahulu dan hindari penundaan tugas.

Ketiga, penting untuk mengurangi beban akademik yang berlebihan. Kampus dapat menerapkan kebijakan yang lebih fleksibel terkait tugas dan ujian, serta memberikan waktu istirahat yang cukup bagi mahasiswa.

Keterlibatan orang tua dan masyarakat juga sangat penting. Orang tua harus lebih peka terhadap kondisi mental anak-anak mereka dan siap memberikan dukungan kapanpun. Masyarakat perlu menghilangkan stigma yang melekat pada masalah kesehatan mental agar mahasiswa merasa nyaman mencari bantuan. Penyuluhan kesadaran publik terhadap gangguan kecemasan pada mahasiswa dapat membantu mengedukasi masyarakat tentang pentingnya kesehatan mental.

Baca Juga:  Eksistensi Ekonomi Syariah di Timur Tengah

Dampak Negatif Kecemasan Pada Mahasiswa

Gangguan kecemasan merupakan isu yang penting karena membawa dampak negatif bagi mahasiswa. Kecemasan mempengaruhi prestasi akademik yang disebabkan oleh penurunan daya ingat dan gangguan memusatkan perhatian pada proses belajar mengajar.

Dapat membawa risiko kesehatan mental jangka panjang dikarenakan adanya perasaan putus asa dan kecemasan yang berkepanjangan. Hal ini dapat mempengaruhi penurunan produktivitas, gangguan tidur, gangguan pencernaan dan juga tekanan darah tinggi.

Selain itu gangguan kecemasan juga membawa dampak negatif terhadap kehidupan sosial. Mahasiswa yang mengalaminya cenderung akan menarik diri dari interaksi sosial karena merasa tidak nyaman atau takut. Isolasi diri seperti ini dapat menyebabkan seseorang merasa kesepian dan terasingkan.

Kecemasan dapat membuat mahasiswa ragu atau takut dalam mengikuti kegiatan sosial dan berbagai acara kampus. Yang menyebabkan mahasiswa tersebut kehilangan kesempatan mendapatkan pengalaman yang berharga selama masa kuliah. Serta terbatasnya kesempatan untuk membangun relasi sosial yang lebih luas.

Mengatasi Kecemasan Mahasiswa

Gangguan kecemasan di kalangan mahasiswa adalah masalah serius yang memerlukan perhatian dan tindakan segera. Melalui pendekatan holistik yang melibatkan institusi pendidikan, keluarga dan masyarakat dapat menciptakan lingkungan kampus yang lebih mendukung dan inklusif.

Dengan meningkatkan kesadaran, menyediakan layanan dukungan yang memadai dan mengurangi tekanan akademik adalah langkah-langkah penting untuk membantu mahasiswa mengatasi gangguan kecemasan dan mencapai potensi penuh mereka.

Kampus harus menyediakan layanan konseling dan kesehatan mental yang mudah diakses. Adanya lingkungan yang peduli dan mendukung, mahasiswa dapat lebih fokus pada studi mereka, mengembangkan diri lebih baik dan mempersiapkan diri untuk masa depan yang cerah.

Berbicaralah dengan teman, keluarga atau profesional kesehatan mental jika merasa cemas atau tertekan. Dengan dukungan yang tepat, setiap mahasiswa bisa menghadapi kecemasan dan menjalani kehidupan dengan lebih baik.

Berita Terkait

Opini: Kiamat Ekologi Cirebon dan Tata Ruang
Imah, Mahasiswi Terbaik Penerima Beasiswa KIP Kuliah di Institut Pariwisata Trisakti
Opini: Kebenaran Al-Quran
Pahala Menghafal Al-Qur’an
Tugas rasul terhadap Al-Qur’an
Opini: Hukum dan Al-Qur’an: Jalan menuju kehidupan yang adil dan bermakna
Kehidupan dengan Al-Qur’an
Peringatan bagi yang mendustakan Al-Qur’an
Berita ini 15 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 19:39 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Selama Ramadan  

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:22 WIB

DPRD Kota Tangerang: Griya Harmoni Warga (GHW) Wujud Pemerataan Fasilitas Umum  

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:47 WIB

Polisi Gerebek Toko Kelontong di Tangerang, 376 Butir Obat Terlarang Disita

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:30 WIB

Polda Banten Ungkap Penipuan Minyak Goreng Minyakita dan Djernih, Tersangka Raup Rp45 Juta Per Bulan  

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:36 WIB

Sachrudin Tinjau Kesiapan Program Mudik Gratis Jelang Lebaran 2025  

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:15 WIB

Peringati HUT Kota Tangerang ke 32 Tahun, Disdik Gelar Lomba Tingkat

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:46 WIB

Gubernur Banten Andra Soni Optimalkan Pendapatan Daerah, Bahas Pendidikan Gratis dan Sekolah Garuda

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:24 WIB

Bupati Maesyal Pantau Gerakan Pasar Murah di Pagedangan, 2.950 Paket Sembako Disalurkan

Berita Terbaru