Edukasi – Salah satu dosen Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang (Ikom-Unpam), Herik Kurniawan memberikan tips kepada mahasiswa agar disiplin dan tahan banting dalam menggeluti dunia jurnalistik. Hal disampaikan ketika diwawancarai oleh Aldo Faturrahman Wardana pada di kampus II Lantai 6 Universitas Pamulang Jalan Raya Puspitek Tangerang Selatan, Selasa (30/4/2024).
Herik, memiliki pengalaman sebagai jurnalis, pemahaman yang dalam tentang pentingnya dasar-dasar jurnalistik dalam pekerjaannya di redaksi.
“Sebagai seorang jurnalis dan penulis yang sering kali merujuk pada buku referensi untuk memahami bahwa dasar-dasar jurnalistik sebagai pondasi yang kuat dalam menghasilkan informasi yang berkualitas dan dapat diterima oleh masyarakat,” ungkapnya.
Herik tidak hanya fokus pada menyampaikan informasi, tetapi juga mempertimbangkan taktik-taktik yang dapat membuat informasi tersebut lebih mudah diterima oleh khalayak dan memberikan manfaat yang signifikan.
Hindari Riba, Najikha Imbau Agar Kembali Kepada Transaksi Islam
“Sebagai jurnalis, dia memiliki tanggung jawab untuk menyediakan informasi yang akurat, menghibur, mendidik, dan menjalankan peran dalam mengendalikan sosial,” lanjutnya.
Keuntungan yang dimiliki Herik sebagai seorang jurnalis seperti perlindungan hukum dan kemudahan akses kepada narasumber penting dan memberinya kesempatan untuk memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat.
Namun, dia juga menyadari bahwa sebagai seorang jurnalis, ia harus memastikan bahwa informasi yang disampaikannya tidak salah dan tidak menyesatkan.
“Dalam praktik jurnalistik, saya selalu memegang prinsip-prinsip dasar jurnalistik, seperti memiliki niat baik, mengutamakan kepentingan umum, dan menjunjung tinggi integritas. Saya percaya bahwa jurnalis pemula seharusnya mengadopsi nilai-nilai ini dari para profesional untuk menjadi jurnalis yang baik dan bertanggung jawab,” ungkapnya.
Melalui pengalaman di dunia kerja, Herik menyadari bahwa kedisiplinan adalah kunci untuk berhasil. Dia menekankan pentingnya disiplin waktu, terutama dalam lingkungan akademis.
“Kehadiran tepat waktu menjadi hal penting. Selain disiplin, saya mengajak para mahasiswa untuk mengikuti prinsip tahan banting, yaitu memiliki keteguhan mental dan kedisiplinan untuk menghadapi tantangan,” lanjut Herik.
Dengan pesan inspiratifnya, Herik mendorong para pembelajar untuk selalu belajar dengan serius dan terus meningkatkan kualitas diri.
“Kesuksesan hanya akan diraih oleh orang-orang yang memiliki mental baja, yang siap bangkit setiap kali menghadapi rintangan. Dengan memegang teguh prinsip-prinsip jurnalistik dan menjalani hidup dengan disiplin, setiap orang bisa meraih kemenangan dalam hidupnya,” tutupnya.
Penulis Oleh : Aldo Faturrahman Wardana (Mahasiswa S1 Ilmu Komunikasi Unpam)