Tangerang – Kebakaran besar melanda gudang kimia PT Berdikari dan gudang sembako PT Rusindo di Jalan Imam Bonjol, Kota Tangerang, Senin (28/10/2024).
Laporan kebakaran ini diterima Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Kabupaten Tangerang pada pukul 18.30 WIB.
Menurut laporan awal, api pertama kali muncul di gudang kimia PT Berdikari sebelum merambat ke gudang sembako milik PT Rusindo.
“Saya mendapatkan laporan Pusdalops untuk diperbantukan, mengingat kejadian kebakaran yang cukup besar,” kata Ujat Sudrajat Kepala BPBD Kabupaten Tangerang
Pusdalops mengerahkan bantuan segera dari Kota Tangerang dan mengirimkan beberapa unit pemadam kebakaran ke lokasi. Hingga kini, belum ada laporan korban jiwa dalam insiden ini.
Untuk mengendalikan api, dikerahkan 2 unit mobil pemadam dari Mako Curug, 1 unit dari Pos Kelapa Dua, dan 16 unit tambahan dari Kota Tangerang.
Area terdampak yang terbakar belum dapat dipastikan luasnya, dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.
Operator Pusdalops mengonfirmasi bahwa petugas Damkar dari Mako Curug dan Pos Kelapa Dua sudah berada di lokasi untuk memadamkan api.
Hingga laporan ini diturunkan, situasi di lapangan masih dalam status “merah” dan penanganan terus berlangsung.
Pusdalops akan memberikan informasi lebih lanjut terkait perkembangan di lokasi kejadian.