Pj Wali Kota Tangerang Lepas Kontingen Pramuka untuk Jambore Daerah Banten 2024

- Penulis

Minggu, 8 September 2024 - 04:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, melepas 56 anggota Pramuka Kota Tangerang untuk berpartisipasi dalam Jambore Daerah Banten 2024. Beliau memberikan motivasi dan pesan kebersamaan. Dok Pemkot Tangerang

i

Pj Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, melepas 56 anggota Pramuka Kota Tangerang untuk berpartisipasi dalam Jambore Daerah Banten 2024. Beliau memberikan motivasi dan pesan kebersamaan. Dok Pemkot Tangerang

Tangerang, – Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, secara resmi melepas 56 anggota Pramuka dari Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Tangerang yang akan mewakili kota dalam Jambore Daerah (Jamda) IV Provinsi Banten.

Acara Jambore ini akan diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cikujang, Pandeglang, Banten, dari 7 hingga 11 September 2024.

Dalam sambutannya, Dr. Nurdin berpesan kepada para peserta untuk menunjukkan kualitas diri sebagai putra-putri terbaik Kota Tangerang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya berharap adik-adik semua dapat berkontribusi aktif selama kegiatan jambore. Ini adalah kesempatan emas untuk mengembangkan diri, mempererat kebersamaan, dan semoga ini menjadi pengalaman yang tidak terlupakan,” ujar Dr. Nurdin dalam acara pelepasan yang berlangsung di Lapangan Apel Gedung Pusat Pemerintah Kota Tangerang, Sabtu (07/09).

Jambore Daerah IV Banten 2024 merupakan salah satu momen penting dalam pembinaan generasi muda melalui kepramukaan.

Baca Juga:  Kota Tangerang Jadi Tuan Rumah IDCI 2024, Tiyadhita Marching Brass Siap Berkompetisi

Para peserta diharapkan bisa membawa nama baik Kota Tangerang dalam setiap kegiatan yang mereka ikuti.

“Pengalaman di Pramuka akan membentuk karakter yang kuat dan kemampuan bekerja sama sebagai bekal dalam kehidupan.

Saya juga berpesan agar kalian terus menjaga kekompakan, menjaga diri, dan selalu mengutamakan keselamatan tim kita,” tutup Dr. Nurdin.

Setelah pelepasan peserta Jambore, Pj Wali Kota juga memberikan arahan dan motivasi kepada 97 peserta seleksi Acceptance Tiyadhita Marching Brass 2024/2025.

“Kegiatan seleksi ini merupakan upaya kita untuk memastikan bahwa Tiyadhita tetap berlanjut, dan Kota Tangerang terus menorehkan prestasi. Saya berharap kalian tetap semangat dan memberikan kemampuan terbaik kalian sebagai penerus Tiyadhita.

Tetap bersemangat dan terus berprestasi untuk Kota Tangerang,” tegas Dr. Nurdin.

 

 

 

 

Berita Terkait

Penandatanganan Pakta Integritas Manajemen Talenta di Banten, Dr. Nurdin: Optimalisasi SDM  
Refleksi Hari Pers Nasional, Jurnalis Tangerang Suarakan Kebebasan Pers
Aksi Unjuk Rasa BEM di Tangerang Diwarnai Pembakaran Spanduk HPN 2025  
Pemkot Tangerang Apresiasi Peran Pers dalam Mendukung Ketahanan Pangan
Jelang HPN 2025: Dr. Nurdin dan Forwat Laksanakan Jumat Berbagi untuk Anak Yatim Piatu
Presiden Prabowo Bahas Strategi Investasi Kendaraan Listrik dengan Menteri Investasi
Pokja Staf Ahli Kasad Kunjungi Korem 052/Wkr untuk Kajian Strategis
Revitalisasi Simpang Tiga Polsek Tigaraksa, Solusi Atasi Kemacetan  
Berita ini 30 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 00:47 WIB

Penandatanganan Pakta Integritas Manajemen Talenta di Banten, Dr. Nurdin: Optimalisasi SDM  

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:24 WIB

Refleksi Hari Pers Nasional, Jurnalis Tangerang Suarakan Kebebasan Pers

Senin, 10 Februari 2025 - 23:09 WIB

Aksi Unjuk Rasa BEM di Tangerang Diwarnai Pembakaran Spanduk HPN 2025  

Jumat, 7 Februari 2025 - 21:25 WIB

Jelang HPN 2025: Dr. Nurdin dan Forwat Laksanakan Jumat Berbagi untuk Anak Yatim Piatu

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:41 WIB

Presiden Prabowo Bahas Strategi Investasi Kendaraan Listrik dengan Menteri Investasi

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:16 WIB

Pokja Staf Ahli Kasad Kunjungi Korem 052/Wkr untuk Kajian Strategis

Kamis, 6 Februari 2025 - 15:16 WIB

Revitalisasi Simpang Tiga Polsek Tigaraksa, Solusi Atasi Kemacetan  

Selasa, 4 Februari 2025 - 20:49 WIB

Camat Balaraja Soroti Krisis Sampah, Usulkan TPS Terpadu di Desa Tobat

Berita Terbaru