Sachrudin Tinjau Kesiapan Program Mudik Gratis Jelang Lebaran 2025  

- Penulis

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, meninjau kesiapan Mudik Gratis 2025 di Kota Tangerang. Program ini akan memberangkatkan 3.592 pemudik dari Terminal Poris pada 28 Maret 2025.  

i

Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, meninjau kesiapan Mudik Gratis 2025 di Kota Tangerang. Program ini akan memberangkatkan 3.592 pemudik dari Terminal Poris pada 28 Maret 2025.  

Tangerang | Apakabarnusantara.com  – Menjelang arus mudik Lebaran 2025, Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, melakukan peninjauan kesiapan program Mudik Gratis yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat).

Dalam kunjungannya, Sachrudin memantau langsung proses validasi peserta yang memasuki hari kedua. Program ini rencananya akan memberangkatkan pemudik dari Terminal Poris pada 28 Maret 2025.

Alhamdulillah, semua persiapan sudah berjalan sesuai prosedur. Diharapkan saat pemberangkatan nanti, segalanya bisa berjalan lancar, ujar Sachrudin saat meninjau proses validasi di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang, Rabu 12 Maret 2025.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain meninjau kesiapan, Sachrudin juga menyempatkan diri menyapa para calon pemudik dan mengingatkan mereka untuk memastikan kelengkapan berkas administrasi agar proses pemberangkatan berjalan tanpa hambatan.

Pastikan semua dokumen sudah lengkap, supaya perjalanan mudik bisa lebih lancar dan nyaman, pesannya kepada peserta mudik.

Baca Juga:  Forum Koordinasi Kewaspadaan Daerah Kabupaten Tangerang Tingkatkan Keamanan Menjelang Pilkada

Sachrudin menegaskan bahwa Pemkot Tangerang berkomitmen mendukung kelancaran program Mudik Gratis ini sebagai bentuk pelayanan optimal kepada masyarakat.

Kami mendukung penuh program ini, termasuk dengan menyediakan fasilitas pendukung seperti posko pantau, posko kesehatan, dan posko keamanan di berbagai titik strategis. Tujuannya agar arus mudik berjalan aman dan nyaman bagi masyarakat, imbuhnya.

Lebih lanjut, ia juga mengingatkan pemudik untuk menjaga kondisi fisik dan memastikan keamanan rumah yang ditinggalkan selama perjalanan mudik.

Pastikan tubuh dalam kondisi fit sebelum berangkat, serta periksa kembali keamanan rumah dan barang berharga yang ditinggalkan, pesannya.

Sebagai informasi, program Mudik Gratis 2025 secara nasional menargetkan 21.536 penumpang, sementara khusus pemberangkatan dari Kota Tangerang disediakan 89 bus dengan total 3.592 penumpang yang akan berangkat dari Terminal Poris pada 28 Maret 2025.

Berita Terkait

Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Selama Ramadan  
DPRD Kota Tangerang: Griya Harmoni Warga (GHW) Wujud Pemerataan Fasilitas Umum  
Polisi Gerebek Toko Kelontong di Tangerang, 376 Butir Obat Terlarang Disita
Sachrudin-Maryono Perkuat Kamtibmas dan Stabilitas Ekonomi Jelang Arus Mudik
Polda Banten Ungkap Penipuan Minyak Goreng Minyakita dan Djernih, Tersangka Raup Rp45 Juta Per Bulan  
Peringati HUT Kota Tangerang ke 32 Tahun, Disdik Gelar Lomba Tingkat
Gubernur Banten Andra Soni Optimalkan Pendapatan Daerah, Bahas Pendidikan Gratis dan Sekolah Garuda
Bupati Maesyal Pantau Gerakan Pasar Murah di Pagedangan, 2.950 Paket Sembako Disalurkan
Berita ini 4 kali dibaca
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 19:39 WIB

Kapolres Metro Tangerang Kota Pantau Tempat Hiburan Malam di PIK 2 Selama Ramadan  

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:22 WIB

DPRD Kota Tangerang: Griya Harmoni Warga (GHW) Wujud Pemerataan Fasilitas Umum  

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:47 WIB

Polisi Gerebek Toko Kelontong di Tangerang, 376 Butir Obat Terlarang Disita

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:30 WIB

Polda Banten Ungkap Penipuan Minyak Goreng Minyakita dan Djernih, Tersangka Raup Rp45 Juta Per Bulan  

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:36 WIB

Sachrudin Tinjau Kesiapan Program Mudik Gratis Jelang Lebaran 2025  

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:15 WIB

Peringati HUT Kota Tangerang ke 32 Tahun, Disdik Gelar Lomba Tingkat

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:46 WIB

Gubernur Banten Andra Soni Optimalkan Pendapatan Daerah, Bahas Pendidikan Gratis dan Sekolah Garuda

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:24 WIB

Bupati Maesyal Pantau Gerakan Pasar Murah di Pagedangan, 2.950 Paket Sembako Disalurkan

Berita Terbaru